close menu ppob griya bayar

button whatsapp

Lakukan Ini Supaya Loket PPOB Anda Makin Dikenal Msyarakat

Tips untuk memperkenalkan PPOB

Di artikel sebelumnya Griya Bayar memberikan tips bagaimana memilih lokasi untuk loket PPOB anda. Dan dalam satu tips ada tertulis, apabila tidak dapat dihindarkan kalau lokasi loket anda ternyata berdekatan dengan saingan anda, maka yang harus anda lakukan adalah membuat loket anda berbeda agar dikenal luas dan menarik minat pelanggan.

Ini adalah beberapa hal yang dapat anda lakukan :

  • 1. Gunakan Media Sosial untuk Promos

    Buat akun media sosial seperti Facebook, Instagram, atau WhatsApp Business khusus untuk loket PPOB Anda. Posting informasi mengenai layanan, jadwal operasional, promo, atau diskon tertentu yang mungkin sedang berlangsung. Media sosial efektif menjangkau banyak orang, terutama di sekitar lingkungan Anda. Anda juga dapat membuat flyer atau brosur yang disebarkan di lingkungan sekitar untuk memperkenalkan usaha baru anda.

  • 2. Buat Promo atau Diskon Menarik

    Berikan promo seperti diskon untuk pembayaran pertama, cashback, atau hadiah kecil bagi pelanggan setia. Promo ini bisa menarik perhatian calon pelanggan baru dan meningkatkan loyalitas pelanggan lama.

  • 3. Menitipkan Brosur atau Kartu Nama

    Menitipkan brosur atau kartu nama di toko sekitar tempat usaha anda, dapat membantu untuk memperkenalkan usaha anda pada masyarakat sekitar. Dan biasanya tidak ada biaya tambahan karena anda hanya sekedar mentitipkan brosur atau kartu nama. Biasanya yang diperlukan hanya ijin dari pemilik usaha.

  • 4. Pasang Banner atau Spanduk di Depan Lokasi

    Spanduk didepan loket untuk menarik konsumen

    Papan nama, spanduk, atau banner di depan loket PPOB Anda dapat membantu orang sekitar mengetahui layanan yang Anda sediakan. Pastikan banner tersebut mencantumkan informasi jelas seperti jenis layanan, nomor telepon yang bisa dihubungi, dan jam operasional.

  • qris untuk pembayaran konsumen

    5. Tawarkan Kemudahan Pembayaran Digital

    Sediakan pembayaran melalui dompet digital atau QRIS. Ini akan membuat loket PPOB Anda terlihat lebih modern dan menarik bagi pelanggan yang lebih muda yang terbiasa dengan pembayaran digital.


Tidak lupa yang penting adalah pelayanan yang baik agar pelanggan merasa puas dan ingin kembali. Pastikan petugas loket ramah, cepat dalam melayani, dan siap membantu menjelaskan proses pembayaran yang mungkin belum dipahami pelanggan.

Dengan mengikuti tips di atas, loket PPOB Anda bisa lebih dikenal oleh masyarakat sekitar dan diminati banyak pelanggan. Semakin baik layanan dan promosi yang dilakukan, semakin besar peluang bisnis Anda berkembang.

Helpdesk :

031-5033335, 0811-31123335
0817-5003335
0812-18868914(WhatsApp)

aplikasi griya bayar sudah terdaftar di kominfo